https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

Karena Perubahan Nomenklatur Dua ASDA Dilantik

3/01/2019

Pandeglang-Banten,SBNews.co.id - Dua Assisten Daerah (Asda) yakni Asda Ekbang dan Kesra,  dan Asda Pemerintahan dilantik lantaran perubahan nomenkaltur. Pasalnya, sebelum keluar Peraturan Bupati (Perbup) no. 62 tahun 2018 tentang  Kedudukan Susunan Organisasi, Rincian Tugas (Rintug) dan Fungsi,  Serta Tata Kerja Setda dan Staf Ahli Bupati, bidang Kesejahtraan Rakyat (Kesra) bersatu  dengan Assisten Ekonomi, Pembangunan. "Setelah keluar perbup tersebut, bidang kesra bersatu dengan bidang pemerintahan,  jadi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra)," kata Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Pandeglang Ali Fahmi Sumanta, usai acara pelantikan,  Jum'at (1/3).

"Ini hanya pengukuhan saja sesuai nomenklatur yang baru. Karena pejabatnya tetap, yang berubah hanya nomenklatur jabatannya, " terangnya.

Sementara Kepala Bagian Organisasi Setda Hermawan  mengungkapkan, hal yang mendasari perubahan nomenklatur ini karena beban koordinasi Asda II lebih banyak diantaranya Ekonomi, Pembangunan dan Kesra. Hal inilah, yang mendasari bidang kesra beralih dibawah kordinasi Asda I menjadi (Pemkesra). "Sekarang sudah sama bidang koordinasinya antara Asda I (Pemkesra) dan Asda II (Ekbang). Asda I membawahi 13 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ditambah Kecamatan,  dan Asda II 13 OPD," kata Wawan.

Lebih lanjut Wawan mengatakan, dengan beralihnya bidang kesra akan mempenagruhi kepada Struktur Organisasi Setda Pandeglang, "Karena Bagian Kesra pindah dibawah koordinasi Asda I (Pemkesra) , akhirnya bagian Kerjasama Daerah (KSD) beralih dibawah koordinasi Asda II (Ekbang)," lanjutnya.


Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pandeglang Pery Hasanudin. Ia berpesan, pelantikan tadi untuk memenuhi rincian tugas SOTK yang ada di Setda. " Ini untuk memper lancar proses pemerintahan,  semoga tugas ini dilaksanakan dengan baik," tegasnya.(hms-red)

Author

Admin